Moms, kardus bekas di rumah jangan langsung dibuang, ya! Karena ternyata bisa diubah jadi berbagai kerajinan dari kardus bekas yang seru dan bermanfaat. Mulai dari tempat kado mini, hiasan dinding motif vintage, gantungan kunci custom, hingga kalender gantung; semua bisa Moms dan Si Kecil buat hanya dengan 4 bahan sederhana: kardus bekas, gunting, lem, dan spidol warna-warni.
Kegiatan ini bukan hanya menyenangkan, tapi juga bisa jadi cara seru untuk mengajarkan anak pentingnya mendaur ulang barang. Nah, berikut ini beberapa kreasi dari kardus yang bisa Moms coba di rumah bersama Si Kecil selama libur sekolah!
7 Ide Kerajinan Kreatif Anak yang Bisa Dibuat dari Kardus Bekas
Beberapa kerajinan dari kardus bekas yang bisa Moms coba di rumah, yakni:
-
Tempat Kado Mini
Siapkan kardus bekas ukuran kecil, potong dan bentuk kotak kecil dengan tutup. Hias menggunakan spidol atau kertas warna-warni. Bisa dipakai untuk menyimpan perhiasan atau hadiah ulang tahun untuk teman.
-
Hiasan Dinding Motif Vintage
Gunting kardus jadi beberapa bentuk seperti hati, bintang, atau bunga. Warnai atau tempelkan gambar dari majalah bekas. Tempel di dinding kamar Si Kecil, dijamin kamar jadi lebih ceria!
-
Gantungan Kunci Custom
Potong kardus berbentuk bulat atau persegi kecil, hias menggunakan spidol atau gambar tempel. Buat lubang di atasnya dan pasang ring gantungan kunci. Unik dan bisa jadi souvenir buatan sendiri!
-
Mini Notebook Cover
Potong kardus seukuran buku kecil, lipat jadi cover notebook. Masukkan kertas bekas atau kertas polos di dalamnya dan ikat dengan tali. Hias cover-nya agar makin menarik.
-
Tempat Kartu Nama
Gunting kardus membentuk kotak kecil dengan bagian depan lebih rendah. Lem sisi-sisinya hingga membentuk wadah. Bisa dihias pakai spidol atau kertas warna. Tempat ini cocok buat simpan kartu nama atau catatan kecil.
-
Kalender Gantung
Potong kardus persegi panjang, tulis bulan dan tanggal, lalu lubangi atasnya untuk gantungan tali. Moms bisa cetak gambar lucu atau gambar sendiri bareng Si Kecil biar tampilannya lebih personal.
-
Label atau Tag Hadiah
Potong kardus jadi bentuk kecil seperti tag, lubangi salah satu ujungnya. Hias dengan tulisan atau gambar sesuai isi kado. Tempelkan di kado saat acara ulang tahun atau hadiah kejutan.
5 Tips Mendaur Ulang Kardus Bekas agar Lebih Bermanfaat
Agar hasilnya maksimal, berikut beberapa tips kerajinan dari kardus simple yang wajib dicoba:
-
Sortir Kardus yang Masih Layak
Pisahkan kardus yang masih bersih dan kuat. Kardus sereal, sepatu, atau bekas kemasan bisa digunakan untuk berbagai kerajinan kardus yang kreatif.
-
Simpan Kardus di Tempat Kering
Agar tidak mudah rusak atau berjamur, simpan kardus di ruangan kering. Ini penting supaya hasil kerajinan dari kardus simple yang dibuat tetap awet dan menarik.
-
Gunakan Alat yang Aman untuk Anak
Saat menggunting atau melubangi kardus, pilih gunting tumpul khusus anak. Moms juga bisa membantu proses memotong bagian yang sulit.
-
Manfaatkan Sisa Kardus Kecil untuk Dekorasi
Potongan kecil kardus jangan dibuang! Bisa dimanfaatkan untuk dekorasi tambahan seperti bunga, bintang, atau bentuk huruf untuk kreasi dari kardus buatan Si Kecil.
-
Libatkan Anak
Nah, yang terakhir dan paling seru! Ajak Si Kecil menggunakan kardus bekas sereal TRIX® yang dia punya! Bentuk kotaknya yang menarik dan penuh warna cocok untuk membuat kerajinan dari kardus simple seperti label hadiah, mini kalender, atau tempat kado. Selain itu, Moms juga bisa menjadikan kardus TRIX® sebagai cover mini notebook yang lucu.
Seru ‘kan? Sambil membuat, Si Kecil bisa menikmati lezatnya TRIX® — sereal sarapan penuh warna dengan rasa buah segar yang terbuat dari gandum utuh dan tanpa pewarna buatan!